Mukomuko (Antara) - Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, tahun 2014 dipercaya sebagai tuan rumah penutupan kegiatan TNI Manunggal KB Kesehatan tingkat provinsi.

"Kami akan melaksanakan penutupan kegiatan TNI Manunggal KB Kesehatan atau TMKK tingkat provinsi," kata Kepala Badan Koordinasi, Keluarga Berencana, dan Pemberdayaan Perempuan (BKKB dan PP) Kabupaten Mukomuko Nur Alam di Mukomuko, Sabtu.

Ia mengatakan acara penutupan kegiatan TMKK tersebut dilaksanakan di salah satu desa di Kecamatan Penarik.

Pada acara penutupan kegiatan TMKK tersebut, lanjutnya, akan dihadiri oleh Gubernur Bengkulu Junaidi Hamsyah, Dandrem, dan Kapolda provinsi setempat.

Menurutnya, pihaknya terus berkoordinasi dengan pihak terkait di provinsi setempat termasuk Kapolda Bengkulu agar dapat hadir dalam acara itu.

"Kapolda Bengkulu kan masih baru. Diharapkan beliau dapat hadir saat acara penutupan TMKK di daerah ini," ujarnya.

Ia menerangkan, berbagai kegiatan TMKK sudah berjalan di daerah itu bersama dengan TNI, Tim Penggerak PKK, BKKB dan PP, dan Dinas Kesehatan.

Kegiatan itu, lanjutnya, berupa pemberian alat kontrasepsi (Alkon) gratis, pengobatan gratis, dan penyluhan tentang KB.

Menurutnya, semua kegiatan TMKK tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesehatan keluarga melalui Program KB dan menekan jumlah pertumbuhan penduduk di daerah itu.***3***

Pewarta:

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2014