Bupati Mukomuko Sapuan mengingatkan semua organisasi kemasyarakatan di daerahnya segera mendaftarkan diri untuk tertib administrasi pemerintah dan dapat dibina.
"Saya ingatkan jikalau ormas ini belum terdaftar segera daftarkan ke Kesbangpol agar semua ormas di Kabupaten Mukomuko ini agar teradministrasi dengan baik, di samping itu tugas kami pembinaan," katanya di Mukomuko, Sabtu.
Ia mengatakan hal itu saat memberikan sambutan pada acara pelantikan pengurus dewan pimpinan cabang (DPC) dan pimpinan anak cabang (PAC) Ormas Pemuda Batak Bersatu (PPB) Kabupaten Mukomuko periode 2023-2028 di Desa Dusun Baru V Koto, Kecamatan Air Dikit.
Ia mengatakan, dengan adanya ormas ini cukup membantu memberikan berbagai informasi dan kepada pemerintah daerah setempat.
Selanjutnya, katanya, tugas pemerintah semua ormas di lingkungan pemerintah daerah tetap berada di bawah pembinaan pemerintah daerah setempat.
Ia berharap, mudah-mudahan pengurus Ormas PBB yang sudah dilantik bisa mengemban amanah yang diberikan oleh ketua DPD PBB Provinsi Bengkulu sehingga apa yang menjadi cita cita ormas meningkatkan kesejahteraan masyarakat bisa terwujud.
"Kita berharap ormas ini bisa mewujudkan kesejahteraan, perdamaian, persatuan, dan kesatuan di tengah masyarakat kabupaten Mukomuko yang sangat plural saat ini," ujarnya.
Ia mengatakan, Kabupaten Mukomuko terdiri dari berbagai suku dan berbagai agama, seperti suku Jawa, Sunda, Batak, Padang, Minang dan lainnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2023