Mukomuko (antarabengkulu) - Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu pada September 2015 akan memberikan pengobatan gratis bagi warga masyarakat yang tersebar di empat desa terpencil di Kabupaten Mukomuko.

"Pengobatan gratis itu dilayani oleh dua dokter spesialis," kata Kabid Bina Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko Heri Junaidi, di Mukomuko, Senin.

Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu setiap tahun rutin menyediakan dokter spesialis untuk memberikan pelayanan pengobatan gratis bagi warga masyarakat di desa terpencil di Kabupaten Mukomuko yang berjarak sejauh 270 kilometer dari Kota Bengkulu.

Heri mengatakan, dalam tahun ini kegiatan pengobatan gratis bagi warga desa terpencil di daerah itu sudah dilaksanakan bulan Juni lalu. Waktu itu dua orang dokter spesialis anak dan penyakit dalam.

Sedangkan sasarannya waktu itu, sebutnya, sebanyak 200 orang warga di Desa Semambang Makmur dan Desa Air Merah. Mayoritas penyakit yang diderita warga setempat demam malaria.

Selanjutnya, katanya, pengobatan gratis yang kedua tahun 2015 dilaksanakan pada bulan September tahun ini. Dengan sasaran dua desa, yakni Desa Gajah Makmur dan Serami Baru.

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Riski Maruto


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2015