Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu menyerahkan dana hibah ke Kepolisian Resor Kota (Polresta) dan Kodim Bengkulu sebesar Rp5,8 miliar untuk pengamanan pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024
 
Dari Rp5,8 miliar tersebut, terdiri atas Rp4,3 miliar untuk Polresta Bengkulu dan Rp1,5 miliar untuk Kodim 0407 Kota Bengkulu.
 
"Dalam pelaksanaan pilkada pada tanggal 27 November 2024, kami menargetkan pilkada berlangsung dengan sukses, aman, damai, dan tertib," kata Penjabat Wali Kota Bengkulu Arif Gunadi di Balai Kota Merah Putih Bengkulu, Jumat.

Oleh karena itu, kata Pj. Wali Kota, pemerintah daerah harus menyiapkan semua anggaran untuk aparatur, baik dari Polri maupun TNI, untuk mengamankan pilkada
 
Dengan penyaluran dana hibah ini, kata Arif Gunadi, Kodim 0407 dan Polresta Bengkulu dapat melaksanakan program-program untuk mendukung pelaksanaan pilkada di daerah ini agar berjalan dengan sukses dan aman.
 
Dengan penyerahan anggaran dana hibah untuk pengamanan Pilkada 2024 di Kota Bengkulu, dia berharap TNI dan Polri dapat menjalankan tugasnya dengan baik.
 
Sebelumnya, Pemkot Bengkulu menerangkan bahwa penyaluran anggaran naskah perjanjian hibah daerah (NPHP) untuk Pilkada 2024 pada awal Juni.
 
Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Kota Bengkulu Gita Gama Raniputera mengatakan bahwa penyaluran dana untuk TNI, Polri, Komisi Pemilihan Umum (KPU), dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bengkulu secara bertahap.
 
Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Bengkulu, kata dia, tengah mengajukan pencairan. Pencairannya secara bertahap.
 
Untuk menyukseskan penyelenggaraan Pilkada 2024, pihaknya menyiapkan dana sebesar Rp28 miliar dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Bengkulu.
 
Anggaran sebesar Rp28 miliar tersebut, lanjut dia, akan disalurkan ke seluruh pihak penyelenggara pengawas, termasuk tim pengamanan Pilkada 2024.
 
Berdasarkan data dari Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Bengkulu, dana Rp28 miliar tersebut terbagi ke sejumlah pihak seperti KPU sebesar Rp17,4 miliar, Bawaslu Kota Bengkulu sebesar Rp3,2 miliar, kemudian untuk pengamanan pilkada seperti Polresta Bengkulu sebesar Rp4,3 miliar dan Kodim 0407 sebesar Rp1,5 miliar.

Pewarta: Anggi Mayasari

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2024