Bengkulu (Antara) - Prakirawan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Bengkulu memperingatkan warga masyarakat untuk mewaspadai gelombang tinggi di perairan Bengkulu hingga mencapai empat meter.

"Ketinggian gelombang mencapai empat meter ini perlu diwaspadai oleh nelayan dan angkutan perairan," kata Prakirawan BMKG Bengkulu, Fajar Handoyo di Bengkulu, Jumat.

Ia mengatakan gelombang tinggi tersebut berpotensi terjadi di perairan Bengkulu hingga ke pulau terluar Pulau Enggano berjarak 106 mil laut dari Bengkulu.

Gelombang perairan setinggi empat meter tersebut juga berpotensi terjadi di Samudera Hindia Bengkulu.

Terutama bagi nelayan tradisional ini perlu diwaspadai karena bisa membahayakan keselamatan jiwa.

Nelayan Kelurahan Pondok Besi, David mengatakan gelombang tinggi di perairan wilayah itu membuat pihaknya menunda melaut.

"Gelombang tinggi bisa membalikkan perahu nelayan kecil, jadi kami tidak melaut hari ini," ucapnya.

Saat cuaca memburuk, menurut David para nelayan umumnya mengisi waktu dengan memperbaiki jaring yang rusak.

Selain gelombang tinggi, BMKG juga memperingatkan potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang terjadi pada siang hingga sore hari.

Hujan berpotensi mengguyur wilayah Kabupaten Mukomuko, Bengkulu Utara, Kota Bengkulu, Bengkulu Tengah, Seluma dan Bengkulu Selatan.***3***

Pewarta: Helti Marini Sipayung

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2017