Pelaksana tugas Gubernur Bengkulu Rosjonsyah mengingatkan seluruh pihak harus ikut mendukung program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas).
COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2024
"Menjaga pola perilaku hidup bersih dan sehat sangat penting dan bermanfaat bagi kita semua. Kita bersama harus mendukung Germas ini," kata Rosjonsyah di Bengkulu, Rabu.
Menurut dia, dalam kehidupan sehari-hari praktik hidup sehat merupakan salah satu wujud dari revolusi mental.
Dia menyampaikan hal itu pada kegiatan Senam Germas yang diselenggarakan oleh RSJKO Provinsi Bengkulu dalam memeriahkan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60.
Dia menyampaikan hal itu pada kegiatan Senam Germas yang diselenggarakan oleh RSJKO Provinsi Bengkulu dalam memeriahkan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60.
"Senam Germas pun mengajak masyarakat untuk membudayakan hidup sehat agar mampu mengubah kebiasaan atau perilaku tidak sehat," kata dia.
Menurut Rosjonsyah, Germas menjadi salah satu bentuk komitmen individu dalam meningkatkan kualitas hidup sehat, serta menjadi lebih peduli dan aktif dalam menjaga kebugaran tubuh.
“Saya mengajak seluruh masyarakat Bengkulu untuk terus menggelorakan Germas dalam kehidupan sehari-hari. Berolahraga adalah salah satu cara untuk menjaga imunitas dan kesehatan tubuh kita,” ucapnya.
Rosjonsyah juga mengajak seluruh masyarakat untuk ikut serta memeriahkan peringatan HKN ke-60 dengan semangat kebersamaan, kesehatan, serta berbagai kegiatan positif.
Kementerian Kesehatan RI telah menjabarkan Germas merupakan sebuah gerakan yang bertujuan untuk memasyarakatkan budaya hidup sehat serta meninggalkan kebiasaan dan perilaku masyarakat yang kurang sehat.
Kementerian Kesehatan RI telah menjabarkan Germas merupakan sebuah gerakan yang bertujuan untuk memasyarakatkan budaya hidup sehat serta meninggalkan kebiasaan dan perilaku masyarakat yang kurang sehat.
Aksi Germas juga diikuti dengan memasyarakatkan perilaku hidup bersih sehat dan dukungan untuk program infrastruktur dengan berbasis masyarakat.
Setidaknya terdapat tujuh langkah penting dalam rangka menjalankan gerakan masyarakat hidup sehat. Tujuh langkah tersebut yaitu melakukan aktivitas fisik, makan buah dan sayur, tidak merokok, tidak mengonsumsi minuman beralkohol, melakukan cek kesehatan berkala, menjaga kebersihan lingkungan, serta menjaga aspek sanitasi.
Kepala RSJKO Provinsi Bengkulu Jasmen Silitonga menyampaikan kegiatan memeriahkan peringatan HKN yang digelar itu merupakan bentuk kepedulian terhadap kesehatan dalam hidup dan bermasyarakat.
COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2024