Mukomuko (Antaranews Bengkulu) – Para pedagang makanan dan minuman dalam lokasi objek wisata Danau Nibung di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, mengeluhkan maraknya pencurian dalam objek wisata tersebut. 

“Sudah banyak barang dagangan seperti makanan minuman dan rokok milik sejumlah pedagang di Danau Nibung ini yang dicuri. Barang-barang tersebut dicuri pada malam hari,” kata Robi, salah seorang pedagang makanan dan minuman dalam lokasi objek wisata Danau Nibung di Mukomuko, Minggu.

Sejumlah pedagang makanan dan minuman di dalam lokasi objek wisata yang berada sejauh 275 kilometer sebelah utara Kota Bengkulu ini melakukan aktivitas jual beli sejak pagi hingga sore hari.

Kemudian semua barang dagangan milik pedagang tersebut di simpan di lokasi Danau Nibung tersebut.

Robi menyatakan, sampai sekarang tidak ada satu pun pedagang yang berjualan di lokasi Danau Nibung pada malam hari karena tidak adanya lampu penerangan di dalam lokasi tersebut.

Selain itu, ia menyatakan, tidak ada pedagang yang menjaga barang dagangannya pada malam hari di lokasi tersebut.

Ia mengatakan, para pedagang di dalam lokasi objek wisata Danau Nibung di daerah ini sudah memiliki rencana untuk menjaga barangnya ini dengan cara jaga malam secara bergiliran.

Selain itu, ia berharap, adanya lampu untuk penerangan di dalam lokasi objek wisata ini, guna menjaga keamanan barang-barang milik pedagang di dalam lokasi objek wisata Danau Nibung.

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2019