Beirut,(Antara/Xinhua-OANA) - Dewan Tinggi PBB Urusan Pengungsi (UNHCR), Ahad, menyatakan jumlah pengungsi Suriah di Lebanon telah melebihi 511.000, dengan peningkatan 11.000 orang setiap pekan.
Laporan mingguan UNHCR mengatakan saat ini ada 437.000 pengungsi Suriah yang terdaftar di badan PBB tersebut, sementara 73.000 orang lagi sedang menunggu proses pendaftaran mereka diselesaikan.
Laporan itu menambahkan pengungsi yang terdaftar mendapat manfaat dari bantuan yang disediakan oleh PBB, Pemerintah Lebanon dan berbagai organisasi non-pemerintah.
Lebanon menyeru Dewan Keamanan PBB dan donor internasional agar membantunya memikul beban yang muncul akibat kedatangan pengungsi Suriah, yang diperkirakan melampaui satu juta orang paling lambat pada akhir tahun ini, demikian laporan Xinhua --yang dipantau Antara di Jakarta, Ahad malam.
Presiden Lebanon Michel Suleiman pada Jumat (7/6) menyampaikan kekhawatiran mengenai ketidak-mampuan Lebanon untuk menanggulangi arus pengungsi Suriah yang memasuki negeri tersebut.
Komisaris Tinggi PBB Urusan Pengungsi Antonio Guterres pada Mei mengatakan jumlah pengungsi Suriah di Lebanon telah melebihi 25 persen jumlah penduduknya dan mereka menimbulkan beban yang sangat besar bagi Pemerintah dan rakyat Lebanon.
Penerjemah: A. Rachma
lebih 511 ribu pengungsi suriah berada di lebanon
Minggu, 9 Juni 2013 20:53 WIB 767