Jakarta (ANTARA) - Striker Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe masuk skuad pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions melawan Real Madrid, Kamis dini hari lusa, kendati mengalami cedera kaki kiri.
Pesepakbola berusia 23 tahun yang mengantarkan Prancis menjuarai Piala Dunia itu tertendang kakinya saat latihan Senin. PSG menyatakan dia akan menjalani pemeriksaan akhir Selasa ini.
Akan menjadi kerugian besar PSG jika Mbappe tidak bermain karena dia mencetak satu-satunya gol ketika menang 1-0 atas juara Eropa 13 kali Real Madrid dalam leg pertama di Paris bulan lalu.
Jika bugar, dia bisa menghadapi klub yang disebut-sebut akan mengontraknya ketika kontraknya di Paris berakhir Juni, meskipun PSG terus membujuk agar dia tidak pergi.
PSG akan tanpa mantan pilar pertahanan Madrid Sergio Ramos karena terus menerus mengalami masalah betis tetapi Ramos akan turut terbang ke Spanyol bersama skuad PSG.
Pelatih Mauricio Pochettino mengatakan Jumat pekan lalu Ramos yang membela Real selama 16 tahun, masih bisa memainkan peran penting dalam memberikan informasi mengenai bekas rekan-rekan satu timnya, demikian AFP.
Mbappe masuk skuad PSG hadapi Real Madrid
Selasa, 8 Maret 2022 19:46 WIB 723