Brasilia (ANTARA) - Menteri Luar Negeri Brazil Ernesto Araujo mengatakan pada Selasa bahwa negaranya mendukung transisi demokratik di Venezuela.
Araujo juga mengungkapkan bahwa pemerintahnya mengharapkan militer negara tetangganya itu mendukung pemimpin oposisi Juan Guaido serta menyingkirkan Presiden Nicolas Maduro dari kekuasaan.
Araujo mengeluarkan pernyataan itu dalam acara jumpa pers, beberapa jam setelah Guaido mengatakan akan memulai "tahap akhir" rencananya untuk menyingkirkan Nicolas Maduro.
"Brazil mendukung proses peralihan demokrasi dan berharap agar militer Venezuela menjadi bagian dari itu," Araujo mengatakan.
Dia menyambut baik gerakan sebagian militer Venezuela, yang mengakui Guaido sebagai presiden yang sah di negara mereka.
Presiden Brazil Jair Bolsonaro meminta suatu pertemuan digelar guna membahas keadaan di Venezuela sementara pemerintah mendapat informasi perkembangan situasi di negara tersebut, kata Wakil Presiden Hamilton Mourao kepada para wartawan.
Brazil adalah salah satu dari puluhan negara yang telah mengakui Guaido sebagai pemimpin di Venezuela. Tetapi, Brazil menentang campur tangan militer dalam menggulingkan pemerintahan sosialis Maduro.
Brazil dukung pemimpin oposisi singkirkan Presiden Maduro
Rabu, 1 Mei 2019 4:15 WIB 857