Kapolda Bengkulu, Irjen Pol Guntur Setyanto saat vaksinasi dipusatkan di Gedung Balai Buntar Kota Bengkulu, Jumat menyebutkan pihaknya menyiapkan 2.000 vaksin per hai di setiap titik.
"Guna meningkatkan kesadaran masyarakat kami menyediakan bingkisan atau hadiah untuk masyarakat yang telah divaksin," ucapnya.
Masyarakat diminta dapat memanfaatkan sebaiknya kegiatan vaksinasi yang diadakan Kepolisian Bengkulu itu.
Kedepan vaksin sangat penting dan salah satu persyaratan masyarakat untuk pengurusan sesuatu khususnya administrasi diri.
"Pada Desember 2021 vaksin akan berbayar, jadi saya berharap masyarakat tidak membuang kesempatan vaksin gratis ini," terangnya.
Lanjut Guntur, kegiatan vaksinasi ini dilakukan untuk menambah pencapaian vaksinasi masyarakat di setiap daerah di Provinsi Bengkulu dengan total 1,5 juta dosis.
Jika masyarakat Provinsi Bengkulu mengikuti kegiatan vaksinasi ini maka 12 ribu dosis vaksin akan tercapai.
Untuk jenis vaksin yang disediakan pada vaksinasi Polda yaitu jenis Moderna, Astrazaneca, Pfizer, Cinofarm dan Cinovac.
"Masyarakat bebas memilih jenis vaksin mana yang ingin digunakan," katanya.