Rejang Lebong, Bengkulu (ANTARA) - Anggota TNI Kodim 0409/Rejang Lebong, Bengkulu, menyelesaikan pembangunan rumah layak huni (RLH) bantuan dari Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman kepada warga setempat.
Komandan Kodim (Dandim) 0409/Rejang Lebong Letkol CZI Trisnu Novawan dalam keterangan tertulisnya di Rejang Lebong, Selasa, menyebutkan pembangunan rumah layak huni tersebut adalah milik Arfa Fita Suhaidi (43) warga Dusun 2 Desa Kayu Manis, Kecamatan Selupu Rejang.
"Alhamdulillah pembangunan rumah milik bapak Arfa Fita Suhaimi dalam program RTLH Babinsa masuk dapur bantuan KASAD ini sudah selesai dilaksanakan, hari ini dilakukan serah terima kunci rumahnya," kata dia.
Dia menjelaskan, program RTLH Babinsa masuk dapur ini diberikan kepada buruh tani yang memiliki dua anak ini lantaran rumah yang ditempatinya semula tidak layak huni dengan berlantaikan tanah, dinding geribik, atap yang sudah bocor.
Pembangunan rumah warga tidak mampu yang tidak layak huni itu sendiri, kata dia, dilakukan oleh petugas Babinsa (bintara pembina desa) dari Koramil 0409-05/Curup dengan menggunakan anggaran bantuan dari KASAD sebesar Rp26,5 juta dan pengerjaannya dilakukan secara gotong-royong.
Menurut dia, rumah yang dibangun ini di atas lahan milik penerima bantuan seluas 10 x 25 meter persegi, di mana bangunan rumah yang dibangun berukuran 6 x 7 meter persegi. Pembangunannya dimulai 11 November hingga 11 Desember 2022.
Sementara itu KASAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman dalam arahannya yang dilakukan melalui video conference (vicon) saat penyerahan kunci rumah menyatakan program ini menindaklanjuti program Presiden dalam upaya membantu pemerintah daerah.
"Prajurit TNI Angkatan Darat berasal dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat. Kepada seluruh jajaran Kodim 0409/Rejang Lebong agar membantu kesulitan rakyat dan TNI Angkatan Darat harus dicintai rakyat dan harus lebih peduli," terangnya.
Pada acara penyerahan kunci rumah dalam program RTLH Babinsa masuk dapur secara vicon ini selain dihadiri Dandim 0409/Rejang Lebong juga Ketua DPRD serta asisten III Pemkab Rejang Lebong, camat dan perangkat desa setempat.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kodim Rejang Lebong selesaikan pembangunan RLH bantuan KASAD
Kodim Rejang Lebong selesaikan pembangunan RLH bantuan KASAD
Rabu, 14 Desember 2022 7:27 WIB 845