Bengkulu (ANTARA Bengkulu) - Sejak kecil Indriana Hapsari berkeinginan menjadi penyiar atau presenter di televisi sehingga beragam upaya untuk meningkatkan kepercayaan diri terus digelutinya.
Putri bungsu dari empat saudara pasangan Soekadi dan Kurniam ini, yang lahir 12 Agustus 1990, sekarang sedang duduk di bangku kuliah Jurusan Ilmu Komunikasi Universitas Bengkulu, semester delapan.
"Dari umur empat tahun sudah diikutkan oleh orang tua dalam beragam lomba. Saat itu, ikut perlombaan peragaan kain besurek dan mendapat juara pertama," kenang Ayii sapaan akrabnya, yang kini sedang menyusun skripsi.
Kemudian, beragam prestasi ia raih. Seperti juara I Prestasi Seni 2005, runner up I Pemilihan Putri Citra Bengkulu 2005, juara III Pemilihan Putri Citra Indonesia 2005, Juara I Lomba Lagu Religi Provinsi Bengkulu tahun 2007, juara I Bujang-Gadis Kota Bengkulu 2008, juara I Busana Batik Besurek Provinsi Bengkulu 2010, dan runner up Putri Pariwisata Bengkulu 2011.
Ayii yang suka warna pink dan putih itu pun mengaku dalam setiap ajang yang diikutinya, selalu mendapat dukungan kedua orang tua.
"Setiap aku ikut lomba, pasti mama ikut untuk mendukung," kata pemilik rambut hitam sebahu dan tinggi badan 163 centimeter ini.
Kini harapannya menjadi penyiar terealisasi. Sembari kuliah, Ayii pun menjadi penyiar di stasiun TVRI Bengkulu.
Selain itu, ia juga bekerja sebagai Sekretaris di Kantor Loka Monitor Spektrum Frekuensi Radio Bengkulu.
"Yah mumpung dikasih kesempatan untuk berkarier lebih, jangan disia-sia in," kata lajang penyuka bakso itu sambil tertawa. (dms-mg2)
Ayii berprestasi sejak usia dini
Rabu, 11 April 2012 11:48 WIB 4464
Dari umur empat tahun sudah diikutkan oleh orang tua dalam beragam lomba..."