Bengkulu (ANTARA) - Penyanyi dan selebritas Agnez Mo menjadi perhatian warganet baru-baru ini. Penyanyi yang terus menjajaki karir internasionalnya di Amerika Serikat ini baru-baru ini mengikuti perekaman Kartu Tanda Penduduk elektronik (KTP el) di Kelurahan di Kelurahan Kedoya Utara, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (29/8)
Dalam foto yang diunggah akun Instagram Kota Jakarta Barat @kotajakartabarat Agnez tampak datang menggunakan kemeja Balenciaga.
Menurut unggahan Instagram @kotajakartabarat, usai perekaman KTP Agnez mengucapkan terimakasih pada Dinas Dukcapil DKI Jakarta yang telah membantu dalam pengurusan KTP elektronik.
Baca juga: Agnez Mo meriahkan pembukaan FIBA World Cup 2023
Baca juga: Agnez Mo ajak generasi muda berani dan terbuka kembangkan talenta
“Jangan lupa, urus izin sendiri itu mudah dan layanan ini gratis mudah tanpa dipungut biaya,” kata Agnez dikutip ANTARA News Bengkulu, Jumat (1/9).
Kepala Satuan Pelaksana PTSP Kelurahan Kedoya Utara Tri Winarni menyebut Agnez melakukan rekam KTP elektronik dari pukul 12.00 WIB hingga pukul 12.30 WIB.
Kepala Suku Dinas Dukcapil Jakarta Barat Gentina Arifin menyebut pelayanan KTP elektronik Agnez Mo merupakan pelayanan biasa. Lazimnya pelayanan KTP elektronik
Gentina menjelaskan bagi warga yang sudah berusia 17 tahun wajib melakukan perekaman KTP. Kini pihaknya sedang berupaya menggelar perekaman KTP elektronik di sekolah-sekolah yang ada di Jakarta Barat.
Agnez Mo yang foto KTP di kelurahan: Urus sendiri mudah dan gratis
Jumat, 1 September 2023 20:01 WIB 4659