Rejang Lebong (ANTARA) - Penderita katarak di Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, akan mendapatkan pelayanan operasi katarak gratis.
Kabid Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Rejang Lebong Asri di Pemkab Rejang Lebong, Sabtu mengatakan, operasi katarak itu akan diselenggarakan Badan Musyawarah (Bamus) Adat Bengkulu dengan Universitas Yarsi bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Rejang Lebong, dengan target sebanyak 100 peserta.
"Operasi katarak gratis yang akan dilaksanakan Bamus Adat Bengkulu di Jakarta ini bekerja sama dengan Fakultas Kedokteran Univeristas Yarsi," ujarnya.
Operasi katarak akan dilaksanakan di RSUD Curup, di mana pesertanya selain dari Kabupaten Rejang Lebong juga bisa diikuti oleh warga dari Kabupaten Lebong dan Kepahiang.
"Pendaftarannya dilakukan di Dinas Kesehatan Rejang Lebong, dengan persyaratan melampirkan surat keterangan tidak mampu, kemudian foto copy KTP atau surat keterangan domisili dari kepala desa maupun kelurahan masing-masing," ujar dia.
Selain akan melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa operasi katarak, Bamus Adat Bengkulu dan Universitas Yarsi, kata Asri, juga akan mengadakan sunatan massal dengan target 200 orang. Peserta sunatan massal ini nantinya akan mendapatkan kain sarung, peci dan uang transport.
Sedangkan untuk kegiatan lainnya ialah berupa penyuluhan kesehatan jenis TB paru dan HIV/AIDS, serta penyuluhan pemanfaatan Dana Desa dengan target masing-masing 150 peserta.
"Tim medis untuk operasi katarak dan sunatan mereka bawa sendiri dari Jakarta, termasuk juga untuk kegiatan penyuluhannya. Kami hanya menyiapkan lokasi dan obat-obatan maupun pesertanya," kata dia.
Rejang Lebong akan adakan operasi katarak gratis
Sabtu, 20 Juli 2019 15:20 WIB 2480