Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, menyiapkan anggaran sebesar Rp349 juta untuk perbaikan kerusakan ribuan titik lampu jalan di daerah itu.

Kepala Dinas Perhubungan Rejang Lebong Rachman Yuzir di Rejang Lebong, Selasa, mengatakan jumlah lampu jalan di wilayah itu tercatat mencapai 3.115 titik tersebar di 15 kecamatan. Dari jumlah itu yang masih menyala berkisar 40 persen saja.

Baca juga: OPD Rejang Lebong dilarang ke luar daerah selama pemeriksaan BPK

"Pemasangan dan pemeliharaan lampu jalan ini Insya Allah September ini sudah bisa dilaksanakan baik untuk pemasangan lampu jalan baru maupun pemeliharaan," kata dia.

Dia menjelaskan total anggaran untuk kegiatan pemasangan lampu jalan dan pemeliharaan lampu jalan yang disiapkan dalam anggaran APBD Rejang Lebong 2023 berkisar Rp349 juta.

Anggaran pemasangan lampu jalan baru pada 45 titik ini, kata dia, berkisar Rp170 juta. Sedangkan untuk anggaran pemeliharaan lampu yang disiapkan sebesar Rp179 juta untuk 42 titik.

Menurut dia pemasangan atau perbaikan lampu jalan di Kabupaten Rejang Lebong tidak bisa dilakukan dalam waktu yang singkat karena membutuhkan anggaran yang cukup besar sehingga dilakukan secara bertahap.

Baca juga: Sebanyak 197.205 warga Rejang Lebong telah merekam data KTP-el

Sementara itu Kasi Sarana dan Prasarana Dinas Perhubungan Rejang Lebong Agus Wardani menjelaskan jumlah lampu penerangan jalan dalam 15 kecamatan di Kabupaten Rejang Lebong saat ini mencapai 3.115 unit, di mana dari jumlah itu yang masih menyala hanya 40 persen.

Pengelolaan lampu penerangan jalan itu sendiri, kata Agus, sebelumnya di bawah kewenangan DPM-PTSP Rejang Lebong, dan kemudian mulai 2020 pengelolaannya diserahkan kepada Dinas Perhubungan Rejang Lebong.

"Untuk mengetahui kondisi lampu penerangan jalan dalam masing-masing kecamatan di Kabupaten Rejang Lebong pada tahun 2024 nanti kita akan melakukan pendataan ke lapangan sehingga bisa diketahui mana yang masih menyala dan tidak menyala lagi," ujarnya.

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2023