Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu Herwan Antoni di Bengkulu, Rabu, mengatakan kasus sembuh di daerah itu mengalami penambahan.
"Untuk hari ini kasus sembuh COVID-19 di Provinsi Bengkulu mencapai 383 kasus," kata dia.
Mereka yang dinyatakan sembuh berasal dari Kota Bengkulu 242 kasus, Kabupaten Bengkulu Utara (76), Kabupaten Bengkulu Selatan (15), Kabupaten Bengkulu Tengah (22), Kabupaten Kaur (23), dan Kabupaten Kaur (5).
"Untuk hari ini tidak ada penambahan kasus yang meninggal dunia," katanya.
Penambahan kasus harian COVID-19 di Provinsi Bengkulu sekitar 113 kasus dari 870 sampel yang diperiksa.
Data penambahan kasus COVID-19 di Provinsi Bengkulu, yaitu Kota Bengkulu sekitar 30 kasus, Kabupaten Rejang Lebong (15), Kabupaten Lebong (9), Kabupaten Bengkulu Utara (9), Kabupaten Bengkulu Selatan (19), Kabupaten Bengkulu Tengah (1), Kabupaten Kepahiang (8), Kabupaten Seluma (19), Kabupaten Kaur (1), dan Kabupaten Mukomuko (2).
Meskipun kasus COVID-19 di provinsi itu terus mengalami peningkatan, ia berharap, masyarakat terus menerapkan protokol kesehatan dengan tetap menjaga jarak, menggunakan masker, dan mencuci tangan.