Madrid (ANTARA/AFP) - Real Madrid tidak memasukkan bek kiri asal Portugal, Fabio Coentrao, dalam tim yang dibawa untuk pertandingan kandang melawan Villarreal pada Rabu, setelah ia difoto sedang merokok saat meninggalkan sebuah rumah makan.
Pemuncak klasemen Liga Spanyol ini mengatakan keputusan untuk meninggalkan Contreao, yang dibeli pada musim panas dengan biaya yang dilaporkan sebesar 30 juta euro, karena alasan teknis.
Bagaimanapun, kelihatannya Coentrao - yang juga tidak bermain pada Minggu saat Real ditahan imbang Malaga - telah mendapat hukuman, menyusul publikasi dari berbagai media terhadap foto yang memperlihatkan dirinya merokok saat meninggalkan rumah makan pada ulang tahunnya, bersama dengan rekan setimnya, Cristiano Ronaldo.
"Ini merupakan masalah internal klub. Ia berlatih dengan kami," demikian yang disampaikan asisten pelatih Real, Aitor Karanka, mengenai masalah ini, pada konferensi pers Selasa.
Angel Di Maria masih belum siap untuk dimainkan setelah menderita sobek otot paha, yang didapatnya saat melawan Racing bulan lalu, sementara Ricardo Carvalho masih akan absen karena masalah paha, dan bek Spanyol, Raul Albiol, juga ditinggalkan.
(Uu.SYS/A008)
Coentrao dicoret Real setelah kedapatan merokok
Rabu, 21 Maret 2012 19:41 WIB 1620