Kota Bengkulu (ANTARA) - Dunia perfilman Indonesia kembali dihebohkan dengan rilisnya film komedi terbaru, “Catatan Harian Menantu Sinting”. Film yang sempat trending di platform media sosial X (Twitter) ini, resmi diumumkan tayang di bioskop mulai 18 Juli 2024.
Disutradarai oleh Sunil Soraya, film ini merupakan adaptasi dari novel best seller karya Rosi L Simamora, yang sudah dinantikan oleh para penggemar setianya.
Film ini mengisahkan tentang pasangan suami istri asal Batak, Minar dan Sahat, yang harus menghadapi berbagai tantangan dalam kehidupan pernikahan mereka.
Kehidupan rumah tangga mereka semakin rumit dengan kehadiran ibu Sahat yang disapa Mamak Mertua. Mamak Mertua dan Minar sering kali terlibat dalam berbagai konflik karena perbedaan pendapat yang tajam.
Cerita semakin menarik ketika konflik-konflik tersebut kerap berakhir dengan kejadian-kejadian konyol dan lucu.
Baca juga: Sandiaga: Maskapai Emirates tertarik tambah penerbangan ke Bali
Baca juga: Kemenparekraf siapkan cendera mata produk ekraf dalam WWF ke-10
Dengan tema komedi yang kental, “Catatan Harian Menantu Sinting” menjanjikan hiburan yang menyegarkan dan mengocok perut penonton.
Film ini dibintangi oleh sederet aktor dan aktris terkenal yang turut menjadi daya tarik utama. Ariel Tatum berperan sebagai Minar, sementara Raditya Dika memerankan Sahat.
Film "Catatan Harian Menantu Sinting" siap kocok perut penonton mulai 18 Juli 2024
Jumat, 24 Mei 2024 14:01 WIB 8727