Untuk libur SD dan SMP di Kota Bengkulu awalnya dimulai pada 15 Juni hingga 8 Juli 2024, namun diperpanjang hingga 15 Juli.
"Melalui surat edaran terbaru Disdikbud Kota Bengkulu, libur sekolah untuk SD dan SMP diperpanjang. Masuk sekolah itu direvisi menjadi 15 Juli 2024,” kata Kepala Disdikbud Kota Bengkulu A Gunawan saat di konfirmasi di Bengkulu, Sabtu.
Untuk itu, dia telah menyebarkan surat pemberitahuan terkait perpanjangan libur sekolah ke 166 SD dan SMP yang berada di bawah naungan Disdikbud Kota Bengkulu.
Menurut Gunawan, perpanjangan libur sekolah tersebut dilakukan untuk menyesuaikan dengan kalender pendidikan nasional. Sebelumnya pihaknya menggunakan kalender pendidikan Kota Bengkulu.
"Libur sekolah kita itu diselaraskan dengan kalender akademik dari Kemendikbudristek," ujar dia.
Untuk itu, dia mengimbau para siswa-siswi di Kota Bengkulu agar tidak terlena dengan jangka waktu libur yang panjang.
"Walau libur tetap belajar dan jaga kesehatan. Belajar itu penting sebagai bekal di masa depan," katanya.
Gunawan juga meminta seluruh orang tua agar terus mengawasi dan membimbing anak-anaknya selama musim libur, agar saat anak mulai sekolah dalam keadaan sehat dan siap menerima pelajaran yang diberikan.