Bengkulu (Antaranews Bengkulu) - Tanah longsor terjadi di sejumlah ruas jalan di Kabupaten Seluma akibat hujan deras yang melanda daerah ini selama sepekan terakhir.
Olehnya Kapolres Seluma AKBP Jeki Rahmat Mustika seperti yang dilansir Bid Humas Polda Bengkulu, mengimbau pengendara kendaraan untuk selalu berhati-hati saat melintasi jalan lintas di wilayahnya.
Beberapa wilayah terkena dampak hujan lebat dan menyebabkan tanah longsor, seperti di di Desa Kota Agung Kecamatan Seluma Timur, Desa Talang Sali, dan Desa Air Teras Kecamatan Talo.
Akibat tanah longsor tersebut, jalan lintas di Km 65 Desa Kota Agung tertimbun material longsor hingga setengah badan sehingga jalan saat itu tidak dapat dilewati.
"Untuk material sudah kita evakuasi menggunakan alat berat, dan jalan sudah bisa difungsikan seperti semula," kata Kapolres.
Namun demikian, Kapolres juga mengingatkan kepada masyarakat sekitar dan pengendara yang melewati wilayah tersebut untuk tetap hati-hati karena aspal jalan yang bercampur tanah masih licin.
Pihaknya juga telah menurunkan polisi lalu-lintas dan dibantu dengan patroli Sabhara untuk berpatroli di beberapa daerah yang dianggap rawan tanah longsor mengingat hujan diperkirakan terus mengguyur hingga akhir minggu ini.
Seluma dilanda sejumlah tanah longsor
Selasa, 29 Mei 2018 12:02 WIB 2135