Bengkulu (ANTARA) - Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Bengkulu Atisar Sulaiman mengatakan, Gubernur se Pulau Sumatera sudah mengkonfirmasi akan menghadiri opening ceremony atau pembukaan Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera ke-X pada 2 November 2019.
"Untuk sementara sudah konfirmasi mau hadir semua mereka (Gubernur se Sumatera). Konfirmasinya via online, nama-namanya sudah masuk," kata Atisar di Bengkulu, Selasa.
Atisar menjelaskan, selain Gubernur se Sumatera, tamu VVIP lainnya yang sudah mengkonfirmasi akan hadir yakni Ketua DPRD Provinsi se-Pulau Sumatera, Ketua kontingen se-Sumatera, Ketua KONI se-Sumatera dan Kapolda se-Sumatera.
Tamu VVIP dan VIP ini nantinya akan menyaksikan opening ceremony Porwil Sumatera ke-X dari tribun utama Stadion Semarak Kota Bengkulu. Tribun utama ini nantinya akan diisi sekitar 1.000 tamu VVIP dan VIP.
Atisar memperkirakan opening ceremony ini nantinya akan disaksikan sekitar 4.000 hingga 5.000 orang. Jumlah itu terdiri dari para atlet, official, tamu VVIP dan VIP, petugas kesenian serta masyarakat.
"Untuk di tribun yang tidak pakai atap itu akan diisi oleh masyarakat, pelajar dan pejabat daerah. Untuk kontingen yang ikut defile ada sekitar 1,500 orang," papar Atisar.
Opening ceremony Porwil ini nantinya akan menghadirkan pertunjukkan alat musik tradisional Bengkulu yakni dol dan tari kolosal. Ada sekitar 400 hingga 500 pemain dol dan sekitar 500 penari kolosal yang dihadirkan. Pertunjukan tari kolosal juga akan membentuk pola bunga Rafflesia.
[10:54, 10/29/2019] Carminanda: Pewarta : Carminanda
Pembahasan APBD 2020 tunggu nota pengantar gubernur
Bengkulu (ANTARA) - Wakil Ketua DPRD Provinsi Bengkulu Syamsu Amanah mengatakan, pembahasan APBD Provinsi Bengkulu tahun anggaran 2020 tinggal menunggu nota pengantar dari Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah.
Kata Syamsu, dengan telah terbentuknya alat kelengkapan dewan, secara kelembagaan DPRD Provinsi Bengkulu bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah atau TAPD Provinsi Bengkulu sudah siap untuk melakukan pembahasan APBD 2020.
Kebijakan Umum Anggaran Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUA-PPAS) APBD tahun 2020 sudah diterima, sebelum masa jabatan anggota DPRD Provinsi Bengkulu periode 2014-2019 berakhir.
Untuk itu Syamsu memperkirakan pembahasan APBD tahun anggaran 2020 mulai dilakukan pada November mendatang. Sebab secara aturan batas akhir pengesahan APBD 2020 adalah bulan November.
"Jadi memang kita tinggal membahas APBD tahun 2020 saja lagi. Namun sebelum dibahas kita tunggu dulu nota pengantar rancangan APBD dari Gubernur Bengkulu," kata Syamsu di Bengkulu, Selasa.
Syamsu menambahkan, selain karena menunggu nota pengantar dari gubernur, dilakukannya pembahasan APBD 2020 ini pada November mendatang mengingat dewan masih memiliki beberapa agenda lain seperti orientasi di Kemendagri dan Reses yang harus diselesaikan.
Meski begitu, Syamsu optimis pembahasan dan pengesahan APBD Provinsi Bengkulu tahun 2020 akan berjalan lancar dan tepat waktu.
"Dengan waktu yang tersisa saat ini, pasti kita kejar target. Kita pun sangat optimis bisa merampungkan pembahasan APBD tahun depan tepat waktu," tegas Syamsu.
10 Gubernur direncanakan hadir pada pembukaan Porwil di Bengkulu
Selasa, 29 Oktober 2019 12:36 WIB 5030