London (Antara/Reuters) - Gelandang Chelsea Cesc Fabregas akan mampu melewati fase sulitnya di Stamford Bridge dan memenangi kembali hati para penggemar yang telah mencemoohnya, kata rekan setimnya di timnas Spanyol Pedro.
Fabregas, bersama dengan Eden Hazard dan Diego Costa, menjadi sasaran rasa tidak puas penggemar Chelsea terkait dengan kepergian pelatih Jose Mourinho saat Si Biru menang atas Sunderland pada Sabtu.
"Itu sulit untuk dia (Fabregas) namun dapat melewati ini. Ia kuat secara mental dan sangat kompetitif," kata Pedro kepada The Evening Standard.
"Cesc merupakan pemain papan atas, memiliki karakter yang sangat bagus di tim, ia merupakan pemenang dan merupakan hal yang bagus bahwa ia bermain untuk kami."
"Saya mengerti mengapa para penggemar begitu kecewa. Merupakan hal normal ketika tim dan pelatih berada di posisi ini."
Banyak penggemar yang menumpahkan kesalahan atas kemerosotan Chelsea kepada para pemain, dan bukan kepada pelatih asal Portugal.
"Jose Mourinho merupakan pelatih yang sangat bagus. Itu adalah situasi sulit untuk semua orang. Itu tentu sulit bagi para pemain, namun ini merupakan kemenangan penting," tambah mantan pemain Barcelona itu.
"Para penggemar begitu bagus bagi kami pada musim ini. Mereka selalu bersama kami, bersama-sama. Saya tidak mengatakan apapun yang menentang mereka, mereka adalah bagian dari kami."
Kapten John Terry juga mengatakan bahwa pemecatan Mourinho bukan disebabkan karena pemberontakan para pemain, dan membantah rumor bahwa para pemain sengaja tampil buruk untuk memicu pemecatan sang pelatih.
Setelah menang 3-1 atas Sunderland di liga akhir pekan silam, Chelsea selanjutnya akan bermain melawan tim peringkat ketujuh Watford pada Sabtu, sebelum melawat ke markas Manchester United dua hari kemudian.