Bengkulu (ANTARA Bengkulu) - Manajemen Bank Pembangunan Daerah Bengkulu masih memproses rencana pembukaan kantor kas di Pulau Enggano Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu.
Direktur Kepatuhan Bank Pembangunan Daerah Bengkulu, Triyogo Hamzah di Bengkulu mengatakan proses pembukaan kas cabang itu berlangsung bertahap.
"Kami baru membeli lahan untuk pembangunan kantor kas di dekat Kantor Camat Enggano di Desa Apoho," katanya di Bengkulu, Senin.
Ia mengatakan setelah pembelian lahan tersebut, BPD akan membangun kantor kas sembari menunggu sejumlah proyek pemerintah pusat dan daerah ke pulau terluar itu, terutama jaringan listrik.
Hal itu kata dia karena sistem jaringan yang sudah diterapkan BPD Bengkulu harus tersambung dengan seluruh kantor cabang, cabang pembantu dan kantor kas.
Sebelumnya, Bank Bengkulu sudah menurunkan tim untuk melakukan survei tentang potensi ekonomi dan kehadiran kantor kas di pulau berpenghuni lebih 2.800 jiwa itu.
"Potensi ekonomi ada, sehingga kami memproses pendirian kantor kas disana," katanya.
Kehadiran kantor kas kata dia dapat melayani simpan pinjam bagi nasabah di pulau berjarak 106 mil laut dari Kota Bengkulu itu.
Koordinator Kepala Suku Pulau Enggano atau disebut Pa`abuki Iskandar Zulkarnain Kauno mengatakan masyarakat Enggano masih menunggu realisasi pembukaan kantor kas tersebut.
"Kami harapkan akses perbankan ini secepatnya bisa dinikmati masyarakat Enggano," katanya.
Selama ini kata dia, warga di pulau itu harus menempuh pelayaran 12 hingga 18 jam untuk mengirim uang untuk anak mereka yang bersekolah di Kota Bengkulu. (ANTARA)
Bank Bengkulu siapkan lahan kantor di Enggano
Senin, 26 November 2012 17:44 WIB 3016