Bengkulu (Antara Bengkulu) - Komisi Pemilihan Umum Provinsi Bengkulu telah menerima pendaftaran delapan calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD).
"Hari ini kami menerima pendaftar ke delapan, yang juga mantan anggota DPD periode 2004-2009 yaitu Muspani," kata Ketua KPU Provinsi Bengkulu Soemarno, usai menerima berkas dukungan calon anggota DPD, Muspani di Sekretariat KPU, Jumat.
Kedatangan Muspani ke Sekretariat KPU Bengkulu diiringi puluhan kendaraan roda dua, didominasi jenis vespa.
Soemarno mengatakan sebelumnya telah menerima berkas dukungan tujuh orang calon anggota DPD.
Tujuh orang calon anggota DPD tersebut yakni Ery Yanto, Ahmad Kanedy, Bambang Soeroso, Rahimullah, Iqbal Bastari, Eni Khairani dan Ruslan Wijaya.
"Hanya seorang perempuan, Eni Khairani yang juga anggota DPD asal Bengkulu saat ini," tambahnya.
Ia mengatakan syarat minimal dukungan untuk calon anggota DPD yakni berkas dukungan KTP sebanyak 2.000 dukungan.
"Jika dalam verifikasi ditemukan KTP bermasalah atau fiktif, wajib diganti 50 KTP," ucapnya.
Pantauan di Kantor KPU Provinsi Bengkulu, calon anggota DPD Muspani yang merupakan mantan anggota DPD Bengkulu pada 2004-2009 diantar oleh komunitas vespa.
Soemarno mengatakan pendaftaran calon Anggota DPD dibuka sampai 22 April 2013, atau berlaku sama dengan pendaftaran calon anggota legislatif dari partai politik peserta Pemilu 2014.
Hingga saat ini kata dia, baru satu parpol yang mendaftarkan calon anggota legislatif ke KPU Bengkulu yakni Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
"Informasi yang kami terima, pendaftaran akan dilakukan besok (20/4) dan Senin (22/4) atau hari terakhir pendaftaran," tuturnya.
Delapan calon anggota DPD daftar ke KPU
Jumat, 19 April 2013 16:55 WIB 1631