Rejang Lebong, Bengkulu (ANTARA) - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu menyatakan, stok vaksin COVID-19 yang tersedia di fasilitas kesehatan di daerah itu saat ini jumlahnya terbatas.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Rejang Lebong Syahfawi saat dihubungi di Rejang Lebong, Kamis, mengatakan, petugas dinas kesehatan bersama TNI/Polri di Kabupaten Rejang Lebong masih terus menggencarkan vaksinasi COVID-19 baik untuk pemberian dosis 1, dosis 2 serta dosis 3 atau booster guna menciptakan kekebalan komunal.
"Saat ini stok vaksin COVID-19 yang ada di fasilitas kesehatan maupun gudang farmasi Dinkes Rejang Lebong jumlahnya mulai terbatas," kata dia.
Dia menjelaskan, stok vaksin yang ada di gudang farmasi Dinkes Rejang Lebong tersisa vaksin merek Astra Zeneca sebanyak 48 vial, kemudian untuk stok vaksin Moderna, Pfizer dan Sinovac kosong.
Sedangkan untuk stok vaksin yang ada di fasilitas kesehatan tersebar di 21 puskesmas dan RSUD Curup sebanyak 3.144 dosis dengan rincian vaksin Sinovac 1.260 dosis, Moderna 370 dosis, Astra Zeneca 650 dosis dan vaksin Pfizer sebanyak 864 dosis.
"Pada malam ini rencananya akan ada pengiriman vaksin Pfizer dari Dinkes Provinsi Bengkulu tetapi jumlahnya saya belum tahu, mudah-mudahan stok yang dikirim ini nantinya bisa mencukupi untuk kebutuhan kita," katanya.
Sementara itu untuk capaian vaksinasi yang dilaksanakan di wilayah itu, tambah dia, untuk pemberian dosis 1 sudah diikuti sebanyak 201.348 orang atau 92,42 persen dari target sebanyak 217.861 orang.
Kemudian vaksinasi dosis 2 sudah diikuti oleh 159.517 orang atau 73,22 persen serta vaksinasi dosis 3 atau booster sudah diikuti 36.558 orang atau 16,78 persen. ***3***
Stok vaksin COVID-19 di Rejang Lebong terbatas
Kamis, 14 Juli 2022 23:52 WIB 1300