Rejang Lebong, Bengkulu (ANTARA) - Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, menyiapkan 274 petugas untuk sensus pertanian 2023(ST2023) di wilayah itu.
Kepala BPS Kabupaten Rejang Lebong Rialdo Eka Putra di Rejang Lebong, Jumat, mengatakan perekrutan 274 petugas sensus pertanian 2023 tersebut nantinya akan melakukan sensus lapangan pada Juni-Juli 2023 mendatang.
"Para pendaftar yang dinyatakan lulus administrasi dilanjutkan dengan tes wawancara dan setelah lulus akan mengikuti bimbingan teknis pada Mei 2023," kata dia.
Dia menjelaskan petugas sensus pertanian 2023 (ST2023) yang dinyatakan lulus seleksi nantinya akan dikontrak selama dua bulan terhitung 1 Juni hingga 31 Juli 2023, atau sesuai dengan waktu pelaksanaan ST2023.
Pelaksanaan ST2023 ini, kata dia, bertujuan untuk mendapatkan data statistik pertanian yang lengkap dan akurat supaya diperoleh gambaran yang jelas tentang struktur pertanian di Indonesia khususnya di Kabupaten Rejang Lebong.
Selain itu ST2023 juga bertujuan untuk mendapatkan kerangka sampel yang dapat dijadikan landasan pengambilan sampel untuk survei-survei pertanian rutin. Kemudian menyediakan data struktur pertanian, terutama untuk unit-unit administrasi terkecil. Menyediakan data yang dapat digunakan sebagai tolok ukur statistik pertanian saat ini.
Dia berharap petugas sensus lapangan direkrut itu bisa menjalankan tugasnya dengan baik sehingga diperoleh data statistik pertanian yang lengkap dan akurat untuk bahan perencanaan dan evaluasi hasil-hasil pembangunan.
BPS Rejang Lebong siapkan 274 petugas sensus pertanian
Jumat, 24 Maret 2023 20:01 WIB 1876