"Sampai sekarang belum ada, belum ada terdeteksi COVID-19 ini di Provinsi Bengkulu," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu Herwan Antoni di Bengkulu, Rabu.
Ia menyebut Kementerian Kesehatan merilis penambahan sekitar 7-40 kasus konfirmasi COVID-19 per hari secara nasional pada November 2023.
Kemudian, data laman Infeksi Emerging Kementerian Kesehatan juga menyebut pada awal Desember 2023 kasus COVID-19 mengalami kenaikan dengan 100 kasus per hari.
Sementara untuk Bengkulu, Herwan Antoni memastikan hingga pekan kedua Desember 2023 belum menerima laporan resmi terkait kasus COVID-19.
Meskipun belum ada kasus, Herwan Antoni mengajak masyarakat untuk tidak panik dan lebih meningkatkan kewaspadaan dini terhadap segala bentuk penyakit termasuk kasus baru COVID-19.
"Lebih kewaspadaan dini saja, untuk bersiap-siap antisipasi jangan sampai lengah terhadap COVID-19," ujarnya.
Masyarakat sudah memiliki pengalaman yang cukup dalam menghadapi situasi COVID-19 pada 2020-2022 terkait upaya terbaik dalam mencegah penularan.
Masyarakat sudah memiliki pengalaman yang cukup dalam menghadapi situasi COVID-19 pada 2020-2022 terkait upaya terbaik dalam mencegah penularan.
Upaya itu di antaranya menerapkan protokol kesehatan dengan menjaga kesehatan tubuh, mengonsumsi makanan sehat dan bergizi, berolahraga, mencuci tangan, memakai masker, serta mengonsumsi vitamin bila dibutuhkan.
Kemudian, masyarakat juga sudah memiliki pengalaman mencegah penularan COVID-19 dengan menjaga jarak, tidak beraktivitas dalam kerumunan, kesadaran melakukan karantina mandiri ketika terdeteksi tertular COVID-19 dan segera mendapatkan pengobatan di fasilitas kesehatan.