Rejanglebong (Antara) - Peranan kelompok sadar wisata di Kabupaten Rejanglebong, Provinsi Bengkulu, dinilai memiliki peran penting dalam pengembangan sektor pariwisata di daerah itu.
Menurut keterangan staf Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Industri Pariwisata Kementerian Pariwisata Arum Darmaningtyas saat membuka acara sosialisasi pokdarwis untuk pelestarian sarana dan prasarana pariwisata Kabupaten Rejanglebong yang dilaksanakan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan setempat di Rejanglebong, Rabu.
"Pokdarwis kelembagaan di tingkat masyarakat yang anggotanya terdiri dari para pelaku kepariwisataan yang secara individu maupun kolektif, memiliki tanggungjawab serta berperan sebagai penggerak dalam mendukung terciptanya iklim kondusif bagi tumbuh dan berkembangnya kepariwisataan di daerah," katanya.
Selain itu Pokdarwis ini juga perwujudan sapta pesona dalam peningkatan pembangunan daerah melalui kepariwisataan yang bertujuan memberikan manfaat kesejahteraan masyarakat disekitarnya.
Sementara itu untuk kedudukan dan peran Pokdarwis dalam pembangunan kepariwisataan di daerah kata dia, terjalin erat antara pelaku usaha bidang kepariwisataan baik investor maupun pengusaha swasta dengan pemerintah daerah serta masyarakat disekitar lokasi wisata dalam bentuk lembaga keswadayaan masyarakat maupun kelompok masyarakat terkait.
Pentingnya pembentukan Pokdarwis di setiap daerah ini kata dia, sudah menjadi perhatian Kementerian Pariwisata dimana setiap provinsi/kabupaten/kota diminta untuk membentuknya hingga ke tingkatan desa.
Pembentukan Pokdarwis itu sendiri dalam kerangka pengembangan destinasi pariwisata di Tanah Air, mengingat pihak Kementerian Pariwisata telah menargetkan penerimaan ekonomi makro dengan kontribusi domestik bruto atau PDB hingga tahun 2019 mendatang dengan pertumbuhan 8 persen, kemudian penerimaan devisa Rp240 triliun dan penyerapan tenaga kerja hingga 13 juta orang.
Sementara itu panitia pelaksana kegiatan sosialisasi Pokdarwis dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Rejanglebong, Mishareni mengatakan, kegiatan itu diikuti 100 orang peserta yang berasal dari beberapa Pokdarwis diantaranya dari Kecamatan Curup Utara, Selupu Rejang, Sindang Dataran dan Curup Timur.
Kegiatan itu sendiri dilaksanakan guna memberikan pengertian pengetahuan, sistem pengelolaan dan peranan mereka dalam pengembangan dunia pariwisata di daerah, dengan harapan mereka nantinya dapat menggerakan sektor pariwisata di daerah masing-masing sehingga dapat menjadi tujuan wisata yang menarik.***1***