Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, menetapkan nomor urut pasangan calon peserta Pilkada 2024, yaitu Renjes-Rismanaji nomor 1, Huda-Rahmadi nomor 2, Sapuan-Wasri nomor 3, dan Edwar-Ruslan nomor 4.
Pengundian nomor urut untuk pasangan calon bupati dan wakil bupati Mukomuko tersebut dilakukan di salah satu hotel di wilayah Mukomuko.
"Pengundian nomor urut sudah dilakukan oleh setiap pasangan calon bupati secara terbuka dan disaksikan oleh partai pengusung serta masyarakat," kata Ketua KPU Kabupaten Mukomuko, Marjono, di Mukomuko, Senin.
Rapat pleno pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilkada Mukomuko 2024 ini diikuti oleh lima komisioner KPU Mukomuko, yaitu Marjono, Misbahul Amri, Endang Surya Bakti, Efra Budiman, dan Deni Setiabudi.
Selain itu, rapat pleno pengundian dan penetapan nomor urut juga dihadiri oleh empat pasangan calon bupati dan wakil bupati, partai politik pengusung, kepolisian, TNI, serta pemerintah daerah setempat.
Ia menyatakan bahwa nomor urut tersebut akan digunakan oleh pasangan calon bupati dan wakil bupati untuk kampanye politik kepada masyarakat.
Adapun empat pasangan calon bupati dan wakil bupati Mukomuko, yakni pasangan Edwar Setiawan dan Ruslan yang diusung oleh Partai PAN, PDIP, dan Partai Gerindra.
Kemudian, pasangan Sapuan-Wasri (Partai NasDem, Partai Perindo, dan Partai Demokrat), pasangan Renjes-Rismanaji (PKB, PPP, dan Partai Hanura), dan pasangan Choirul Huda-Rahmadi yang didukung oleh Partai Golkar.
Setelah pengundian nomor urut peserta Pilkada 2024, acara dilanjutkan dengan penandatanganan naskah Deklarasi Pemilu 2024 oleh calon bupati dan wakil bupati Mukomuko.
Naskah Deklarasi Pemilu 2024 terdiri atas tiga poin, yaitu mewujudkan pemilihan yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil; melaksanakan kampanye pemilihan yang aman, tertib, damai, dan berintegritas tanpa hoaks; serta melaksanakan kampanye pemilihan berdasarkan perundang-undangan yang berlaku.
Pengundian nomor urut untuk pasangan calon bupati dan wakil bupati Mukomuko tersebut dilakukan di salah satu hotel di wilayah Mukomuko.
"Pengundian nomor urut sudah dilakukan oleh setiap pasangan calon bupati secara terbuka dan disaksikan oleh partai pengusung serta masyarakat," kata Ketua KPU Kabupaten Mukomuko, Marjono, di Mukomuko, Senin.
Rapat pleno pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilkada Mukomuko 2024 ini diikuti oleh lima komisioner KPU Mukomuko, yaitu Marjono, Misbahul Amri, Endang Surya Bakti, Efra Budiman, dan Deni Setiabudi.
Selain itu, rapat pleno pengundian dan penetapan nomor urut juga dihadiri oleh empat pasangan calon bupati dan wakil bupati, partai politik pengusung, kepolisian, TNI, serta pemerintah daerah setempat.
Ia menyatakan bahwa nomor urut tersebut akan digunakan oleh pasangan calon bupati dan wakil bupati untuk kampanye politik kepada masyarakat.
Adapun empat pasangan calon bupati dan wakil bupati Mukomuko, yakni pasangan Edwar Setiawan dan Ruslan yang diusung oleh Partai PAN, PDIP, dan Partai Gerindra.
Kemudian, pasangan Sapuan-Wasri (Partai NasDem, Partai Perindo, dan Partai Demokrat), pasangan Renjes-Rismanaji (PKB, PPP, dan Partai Hanura), dan pasangan Choirul Huda-Rahmadi yang didukung oleh Partai Golkar.
Setelah pengundian nomor urut peserta Pilkada 2024, acara dilanjutkan dengan penandatanganan naskah Deklarasi Pemilu 2024 oleh calon bupati dan wakil bupati Mukomuko.
Naskah Deklarasi Pemilu 2024 terdiri atas tiga poin, yaitu mewujudkan pemilihan yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil; melaksanakan kampanye pemilihan yang aman, tertib, damai, dan berintegritas tanpa hoaks; serta melaksanakan kampanye pemilihan berdasarkan perundang-undangan yang berlaku.