Bengkulu (ANTARA) - Serial drama Korea terbaru, When Life Gives You Tangerines, langsung mencuri perhatian sejak tayang perdana di Netflix pada 7 Maret 2025. Mengusung kisah cinta berlatar Pulau Jeju, Korea, pada era 1950-an dan 1970-an, drama ini tidak hanya memikat penggemar K-Drama, tetapi juga berhasil menembus tangga popularitas di berbagai negara.
Dibintangi oleh IU dan Park Bo Gum sebagai versi muda dari karakter utama Ae-Sun dan Gwan-Sik, serta Moon So-ri dan Park Hae-joon yang memerankan versi dewasa mereka.
Drama ini menawarkan perjalanan emosional yang dalam, ceritanya mengangkat tema cinta, perjuangan hidup, serta nilai keluarga yang kuat, menjadikannya tontonan yang sarat makna.
Dilansir dari Koreaboo, sejak hari pertama penayangannya, When Life Gives You Tangerines langsung melejit di berbagai negara.
Drama ini berhasil meraih peringkat #1 di Korea Selatan, Indonesia, Hong Kong, dan Singapura. Bahkan, di India yang bukan pasar utama K-Drama serial ini mampu menembus peringkat #9.
Kesuksesan ini tidak lepas dari kekuatan cerita yang ditulis oleh Im Sang Choon, penulis di balik drama Fight For My Way dan When the Camellia Blooms.
Sang penulis sendiri dikenal ahli dalam meramu cerita bergenre slice of life yang dekat dengan realitas kehidupan masyarakat. Di tangan sutradara Kim Won Seok, kisah When Life Gives You Tangerines semakin hidup dan emosional.
Baca juga: Ini 6 drama dan film Korea wajib tonton di Netflix 2025
Baca juga: Musim ketiga drama korea Taxi Driver resmi diumumkan. Diangkat dari serial Webtoon
Alur Cerita
Drama ini mengisahkan perjalanan cinta antara Ae-Sun, seorang perempuan berbakat yang bercita-cita menjadi penyair, dan Gwan-Sik, pria setia yang selalu mendukungnya.
Namun, mimpi Ae-Sun terhalang oleh budaya patriarki yang masih kuat saat itu, di mana perempuan sulit mendapatkan kebebasan untuk mengejar impiannya.