Mukomuko (ANTARA) - Wartawan dari berbagai organisasi dan serikat pekerja media di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, pada peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2021 memberikan santunan kepada sebanyak 40 anak yatim piatu yang tersebar di sejumlah wilayah daerah ini.
“Alhamdulillah, kita telah memberikan bantuan kepada anak yatim piatu dan bantuan ini kita bagikan secara langsung kepada penerima di rumahnya masing-masing,” kata Ketua Persatuan Wartawan Indonesia Kabupaten Mukomuko Budi Hartono di Mukomuko, Jumat.
Kalangan wartawan yang memberikan bantuan ini dari PWIB, Serikat Media Siber Indonesia (SMSI), Aliansi Media Bengkulu Online (AMBO), dan Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI).
Ia menyebutkan, gabungan wartawan di daerah ini memberikan bantuan sebanyak 40 paket yang berisi buku dan uang kepada anak-anak yatim piatu di daerah ini yang masih sekolah.
Bantuan sebanyak 40 paket buku dan uang ini merupakan sumbangan dari sejumlah wartawan di daerah ini, dan ini sebagai bentuk kepedulian mereka terhadap anak yatim piatu pada peringatan HPN tahun ini.
“Kita berharap bantuan yang jumlahnya sedikit dapat membantu anak yatim piatu yang masih sekolah, dan kita berharpa kegiatan sosial seperti ini akan terus berlanjut,” ujarnya.
Senada dengan Ketua JMSI Kabupaten Mukomuko Arianto yang juga berharap kegiatan sosial seperti ini tidak hanya berhenti sampai di sini saja tetapi dapat di lakukan secara berkesinambungan.
Ia menyatakan, meskipun jumlahnya tidak banyak tetapi diharapkan bantuan ini dapat membantu sedikit meringankan beban keluarga warga miskin yang membutuhkan bantuan untuk anaknya yang masih sekolah.
“Kita berharap kegiatan positif seperti ini bisa terus di lakukan secara rutin, meskipun bantuan ini hanya sedikit tetapi dapat meringankan beban warga yang sangat membutuhkannya,” ujarnya.***3***
Wartawan Mukomuko santuni anak yatim piatu
Jumat, 12 Februari 2021 21:42 WIB 1141