Polres Mukomuko, Bengkulu, bersama dinas perhubungan setempat melakukan tes urine terhadap belasan sopir bus dan mobil travel di sejumlah loket kendaraan guna mengantisipasi adanya pengemudi mengonsumsi narkoba yang dapat membahayakan penumpang.
"Tes urine sopir ini menyasar sebanyak 10 mobil travel, satu mobil Damri, dan mobil minibus pengangkut penumpang. Kegiatan ini bagian operasi menjelang mudik Lebaran," kata Kasat Lantas Kepolisian Resor Mukomuko AKP Fery Oktaviari Pratama di Mukomuko, Jumat.
AKP Fery Oktaviari mengatakan bahwa belasan sopir kendaraan angkutan penumpang dari dan luar daerah ini yang menjalani tes urine tersebut ada yang berdomisili di daerah ini dan yang melintas di daerah ini.
Kepolisian Resor setempat selain melakukan tes urine terhadap sopir bus, termasuk kesehatan sopir mobil travel serta safety belt (sabuk pengaman) untuk keselamatan berkendara di jalan selama memasuki liburan Lebaran
Ia menuturkan bahwa pihaknya juga melakukan pemeriksaan kondisi kelayakan kendaraan umum yang mengangkut penumpang saat mudik Lebaran 2023.
"Kami juga memberikan vitamin kepada pengemudi bus dan mobil travel agar mereka tidak mengantuk pada saat mengendarai kendaraan saat mudik Lebaran sekarang ini," ujarnya.
Dari hasil pemeriksaan tersebut, kata dia, semua sopir bus dan mobil travel bebas dari narkoba, semua sopir dalam kondisi sehat dan mobil layak jalan.
Kalau ada sopir bus dan mobil travel yang negatif narkoba, lanjut dia, akan ditangani sesuai dengan aturan yang berlaku atau diserahkan penanganannya ke satuan narkoba.
Setelah itu, institusinya berencana menggelar kembali tes urine sopir pada saat Operasi Ketupat Nala pada tanggal 18 April 2023.
Dikatakan pula bahwa petugas akan disebarkan di sejumlah pos pengamanan dan pelayanan mudik dan balik Lebaran 1444 Hijriah.