Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, akan menggelar operasi pasar murah di lima kecamatan untuk stabilisasi harga bahan kebutuhan pokok saat Ramadhan hingga Idul Fitri 2024
Kabid Perdagangan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Mukomuko Hutri Wahyudi di Mukomuko, Rabu, menyebutkan operasi pasar selain dilakukan oleh instansinya, juga oleh Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Mukomuko yang menjual beras murah.
"Kalau Dinas kami menggelar operasi pasar dengan bahan kebutuhan pokok dan bahan penting murah untuk masyarakat," ujarnya.
Ia menyebutkan, ada lima lokasi yang menjadi sasaran kegiatan operasi pasar ini, yakni di Kantor Camat Lubuk Pinang pada 14 Maret 2024. Lokasi kantor camat itu berada tidak jauh dari pasar tradisional di wilayah tersebut.
Kemudian, katanya, operasi pasar di pasar tradisional Desa Pulai Payung, Kecamatan Ipuh, pada 17 Maret 2024, lalu di Desa Karya Mulya, Kecamatan Pondok Suguh
Selanjutnya, operasi pasar di Desa Mekar Mulya, Kecamatan Penarik, pada 30 Maret di pasar tradisional di wilayah itu dan terakhir operasi pasar di Kecamatan Kota Mukomuko.
Ia menyebutkan, sejumlah bahan kebutuhan pokok yang dijual pada operasi pasar murah meliputi beras, minyak goreng, tepung terigu, gula, dan telur
"Beras kami minta sebanyak dua ton untuk operasi pasar di setiap kecamatan, kemudian barang pokok lainnya masing-masing 500 kilogram," ujarnya pula.
Sementara itu, ia mengatakan, pembeli bahan pokok dalam operasi pasar murah ini adalah masyarakat secara umumnya karena tujuan kegiatan ini untuk stabilisasi harga.
Ia menegaskan, pihaknya melakukan operasi pasar murah ini untuk melakukan intervensi harga pasar yang meningkat sejak beberapa bulan terakhir di daerah ini.