Lyon, Prancis (Antara/Reuters) - Tuan rumah Prancis melaju ke babak perempat final turnamen sepak bola Piala Eropa 2016 setelah mengalahkan 10 pemain Irlandia dengan skor 2-1 dan pemain depan Antoine Griezmann mencetak dua gol di babak kedua yang membatalkan penalti Robbie Brady di menit kedua, Minggu.
Perancis, yang merayakan kemenangan pertama mereka di babak 16 besar kompetisi sejak memenangi Piala Eropa 2000, sempat tercengang ketika Paul Pogba memberikan penalti dan Brady mengkonversinya menjadi gol tercepat turnamen di Parc OL.
Harapan France muncul di babak kedua saat pemain sayap Kingsley Coman menggiring bola dengan cepat dan langsung mengancam di depan gawang, dengan Griezmann menyambut dengan sundulan kepalanya hasil umpan silang yang luar biasa dari Bacary Sagna sehingga tuan rumah menyamakan kedudukan pada menit ke-58.
Pemain berusia 25 tahun itu kembali memberikan keunggulan pada timnya tiga menit kemudian setelah menyambut umpan panjang Olivier Giroud.
Bek tengah Irlandia Shane Duffy dikeluarkan pada pertengahan babak kedua setelah ia melakukan pelanggaran kepada Griezmann yang mencoba kembali menciptakan golnya. Selanjutnya Prancis akan menghadapi Inggris atau Islandia untuk tiket di semifinal.