Paris (Antara Bengkulu) - Gol Jeremie Aliadiere pada masa tambahan waktu membawa Lorient mencapai semifinal Piala Prancis pada Selasa, ketika tim Brittany itu unggul 2-1 atas tuan rumah Saint-Etienne pada pertandingan perempat final.
Aliadiere dengan brilian mengonversi umpan silang Mathias Autret tiga menit menuju perpanjangan waktu untuk menjaga peluang Lorient memenangi Piala Prancis untuk kedua kalinya dalam sejarah mereka.
Lorient unggul pada babak pertama di Stade Geoffroy-Guichad berkat penyelesaian Maxime Barthelme, namun Pierre-Emerick Aubameyang yang tampil sebagai pemain pengganti menyamakan kedudukan untuk Les Verts pada menit ke-74.
Bagaimanapun, gol ke-18 mantan penyerang Arsenal Aliadere pada musim ini mengunci kekalahan pertama Sainy-Etiene pada 2013 dan juga menghancurkan mimpi mereka untuk meraih gelar ganda di ajang piala domestik.
Les Verts menghadapi Rennes pada final Piala Liga yang akan berlangsung Sabtu, ketika mereka berupaya memenangi trofi utama untuk pertama kalinya sejak kejayaan pada kejuaraan 1981.
Sebelumnya, pada pertemuan antara dua tim zona degradasi Liga Prancis, Troyes mengalahkan Nancy dengan skor 3-0, melalui gol Jeremie Brechet, Julien Faussurier, dan Fabien Camus yang semuanya tercipta pada babak kedua.
Pertandingan perempat final lainnya akan dimainkan pada Rabu, ketika Bordeaux melawat ke markas Lens, satu-satunya tim non Ligue 1 yang berhasil menembus fase ini.
Kemudian, pemuncak klasemen Liga Prancis Paris Saint Germain, yang berupaya memenangi Piala Prancis untuk kesembilan kalinya dalam sejarah mereka, bertandang ke Evian.
Penerjemah: A.R.A Adipati