Kota Bengkulu (ANTARA) - Kepolisian Resort Kota (Polresta) Bengkulu mendirikan tiga posko pengamanan dan pelayanan arus mudik menjelang Idul Fitri 1444 Hijriah.
Ketiga pos pengamanan yang terdiri dari pos pengamanan, pos pelayanan dan pos terpadu itu akan disiagakan pada 14 - 28 April 2023.
Ia menambahkan lokasi pos pengamanan tersebut akan dibangun di wilayah perbatasan seperti di wilayah Kabupaten Seluma, Kota Bengkulu dan Kabupaten Bengkulu..
"Untuk pos pengamanan akan mulai beroperasi sejak H-7 lebaran hingga H+7 lebaran nanti," ujar dia.
Menurut dia. dengan adanya pos pengamanan tersebut dapat memberi pelayanan bagi masyarakat saat hari raya Idul Fitri 1444 Hijriah.
Dia juga menyampaikan selama Ramadhan 1444 Hijriah suasana di Kota Bengkulu saat ini dalam kondisi yang kondusif.
"Kami akan melakukan antisipasi dengan sebaik-baiknya agar kegiatan kemasyarakatan jelang Idul Fitri betul-betul berjalan kondusif," ujarnya.