Jakarta (ANTARA) - Juru bicara Presiden Fadjroel Rachman diutus Presiden RI Joko Widodo untuk menjenguk politisi PDI Perjuangan Adian Napitupulu yang tengah menjalani perawatan di sebuah rumah sakit karena serangan jantung.
Rekan Adian, Simon Salakory mengatakan Fadjroel datang Kamis (19/12) malam sekitar pukul 21.00 WIB, dan sempat bertemu dirinya.
Kemudian pada pukul 22.30 WIB, bergantian hadir menjenguk Adian, Menteri Kesehatan Dr Terawan Agus beserta rombongan.
"Keduanya cukup lama menjenguk. Dr Terawan bahkan sempat berbincang dengan tim dokter yang menangani Adian," ujar Simon.
Simon menyampaikan sejauh ini kondisi Adian masih stabil dan semakin membaik. Tim dokter masih melalukan serangkaian tes untuk memastikan tindakan yang tepat secara medis.
Adapun Fadjroel Rachman dalam pertemuan itu sempat menyampaikan pesan Presiden Jokowi, sebagaimana ditulis Fadjroel melalui akun Twitter @fadjroeL.
"Cepat sembuh kawanku Adian Napitupulu @adianna70fans kita tuntaskan semua cita-cita #Reformasi1998 bersama-sama seluruh eksponen reformasi & demokrasi. Saya menyampaikan pesan Presiden @jokowi 'Mendoakan Bung Adian cepat sembuh dan kembali beraktivitas seperti semula.' ~ #Jubir, " tulis Fadjroel dalam Twitternya.
Adian yang merupakan anggota Komisi I DPR RI, sebelumnya mengalami serangan jantung saat berada di pesawat dalam rangka melakukan perjalanan dinas Komisi I dari Jakarta ke Palangka Raya.
Setelah sempat dirawat di Palangka Raya, Adian yang juga merupakan Ketua Dewan Pembina DPP Pospera akhirnya dibawa ke Jakarta sekitar pukul 16.50 WIB, dan ditangani langsung oleh dokter terbaik di Jakarta.
Jokowi utus Jubir Fadjroel Rachman jenguk Adian Napitupulu
Jumat, 20 Desember 2019 10:14 WIB 1755