Ini pembaruan iOS 17 yang bikin iPhone makin keren
Kamis, 21 September 2023 8:26 WIB 789
StandBy juga menampilkan Aktivitas Langsung layar penuh, hasil Siri, panggilan masuk, dan notifikasi yang lebih besar. Dengan tampilan Always-On, StandBy tetap menyala untuk menampilkan informasi berguna, dan dengan Night Mode, StandBy beradaptasi dengan cahaya redup, sehingga jam, foto, dan widget memiliki warna merah yang indah.
Berbagi makin mudah
AirDrop semakin memudahkan berbagi dengan teman, keluarga, dan kolega. NameDrop, fitur AirDrop baru, memungkinkan pengguna bertukar informasi kontak, termasuk Poster Kontak mereka, hanya dengan menyatukan perangkat iPhone mereka.
Dengan gestur yang sama, pengguna juga bisa berbagi konten atau memulai SharePlay untuk mendengarkan musik, menonton film, atau bermain game dalam jarak dekat. Pada akhir tahun ini, Apple akan menambahkan kemampuan AirDrop untuk melanjutkan transfer melalui internet ketika pengguna keluar dari jangkauan AirDrop.
Pembaruan Koreksi Otomatis dan Dikte
Koreksi Otomatis menerima pembaruan komprehensif dengan model bahasa transformator baru, model bahasa pembelajaran mesin pada perangkat yang canggih untuk prediksi kata--meningkatkan pengalaman dan akurasi bagi pengguna setiap kali mereka mengetik.
Teks prediktif sebaris membantu menyelesaikan kalimat dengan cepat, sementara model pengenalan ucapan baru Dikte menghadirkan peningkatan akurasi.
Jurnal
Jurnal (Journal) adalah aplikasi iPhone baru yang membantu pengguna merefleksikan momen sehari-hari dan peristiwa khusus dalam hidup mereka. Untuk membantu menginspirasi entri jurnal pengguna, saran yang dipersonalisasi dapat dikurasi secara cerdas dari aktivitas terkini pengguna, seperti foto, orang, tempat, olahraga, dan banyak lagi, dan pemberitahuan terjadwal dapat membantu membangun kebiasaan membuat jurnal.
Dengan kemampuan mengunci aplikasi, penggunaan pemrosesan di perangkat, dan enkripsi ujung ke ujung, Jurnal dibuat untuk melindungi privasi pengguna dan memastikan tidak seorang pun--termasuk Apple--dapat mengakses entri pengguna.
Itulah pembaruan besar di iOS 17, selain fitur-fitur tambahan lainnya seperti Safari, berbagi password dan passkeys lebih mudah dan aman, Health, Apple Music, AirPlay, AirPods, Home, Maps, dan banyak lagi.