Pihak Kepolisian Resor Mukomuko, Bengkulu, menyatakan akan memaksimalkan pengerahan personel untuk pengamanan Pemilu 2024 di daerah ini.
"Kita maksimalkan seluruh personel yang kita miliki. Tidak hanya personel polisi, termasuk personel Kodim dan masyarakat kita maksimalkan," kata Kepala Kepolisian Resor Mukomuko AKBP Nuswanto di Mukomuko, Kamis.
Ia mengatakan hal itu usai melaksanakan gerakan kebersihan kawasan Pantai Pandan Wangi, salah satu objek wisata unggulan yang berada dalam kawasan Cagar Alam (CA) di Kelurahan Koto Jaya, Kecamatan Kota Mukomuko.
Baca juga: Polisi berikan penyuluhan narkoba kepada pelajar di Mukomuko
Baca juga: Polisi berikan penyuluhan narkoba kepada pelajar di Mukomuko
Ia mengatakan, institusinya tidak bisa berdiri sendiri dalam melakukan kegiatan pengamanan, untuk itu institusinya bersinergi dengan seluruh komponen yang ada di daerah ini, institusinya juga butuh personel untuk pengamanan tempat pemungutan suara (tps).
Untuk itu, katanya, pihaknya bekerja sama dengan personel perlindungan masyarakat (linmas) yang tersebar di 148 desa DNA tiga kelurahan karena di setiap tps ada dua personel linmas yang melakukan pengamanan.
Selain itu, katanya, untuk menghadapi Pemilu 2024, tentu institusinya mempersiapkan diri bersama dengan instansi terkait lainnya di daerah ini.
"Kita bersama dengan berbagai pihak terkait di daerah ini sudah mulai mempersiapkan personel, sarana dan prasarana yang dibutuhkan, kemudian juga anggarannya," ujarnya.
Baca juga: Polres Mukomuko fokus tindak tujuh pelanggaran di Operasi Patuh 2023
Baca juga: Polres Mukomuko fokus tindak tujuh pelanggaran di Operasi Patuh 2023
Kemudian, katanya, institusinya juga sedang mulai persiapan meningkatkan kemampuan personel melalui pelatihan-pelatihan, lalu pengecekan-pengecekan untuk memastikan kelayakan sarana dan prasarana yang digunakan untuk pengamanan pemilu.
Ia menyatakan, jika ada beberapa kendaraan yang belum baik, maka dilakukan perbaikan sehingga pada saat pelaksanaan Pemilu 2024 kendaraan dan peralatan yang ada bisa langsung digunakan.
"Saat ini kami sudah mulai melakukan pengecekan peralatan dan kendaraan untuk memastikan peralatan dan kendaraan tersebut siap digunakan pada saat membantu personel dalam melakukan pengamanan pemilu," ujarnya.