Mukomuko (Antara) - Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, mengusulkan pembangunan fasilitas khusus permainan anak-anak di objek wisata danau di daerah itu.
"Usulan itu sudah kami sampaikan dalam bentuk proposal ke Kementerian Pariwisata" kata Kabid Pariwisata Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Mukomuko Sapuan, di Mukomuko, Jumat.
Ia mengatakan, instansi itu mengusulkan pembangunan fasilitas permainan anak untuk dua objek wisata di daerah itu, yakni Danau Nibung dan Danau Lebar.
Berdasarkan penghitungan instansi itu, lanjut dia, kebutuhan anggaran untuk pembangunan fasilitas permainan anak itu masing-masing sebesar Rp1,5 miliar.
Ia mengatakan, tahun ini merupakan yang kedua kalinya instansi itu mengusulkan pembangunan fasilitas permainan anak di dua objek wisata danau di daerah tersebut.
"Tahun 2014 kita pernah mengusulkan ke Kementerian tetapi belum terealisasi tahun ini. Dan tahun 2015 kita usulkan lagi untuk tahun 2016," ujar dia.
Ia menerangkan, usulan pembangunan fasilitas permainan anak baru untuk dua danau tersebut karena merupakan objek wisata andalan di daerah itu.
"Kita mau kembangkan Danau Nibung dan Danau Lebar. Di sana sudah dibangun fasilitas berupa 'jogging trak' oleh Balai Wilayah Sungai Sumatera VII," kata dia.
Tahun ini juga, katanya lagi, pemerintah setempat akan membangun gazebo atau tempat santai bagi wisatawan di objek wisata tersebut.
Masyarakat setempat sangat mengharapkan pembenahan infrastruktur dan fasilitas lainnya di sejumlah lokasi wisata, sehingga bisa lebih banyak menarik minat wisatawan lokal bahkan nasional untuk berkunjung ke sana dan akan meningkatkan pendapatan penduduk setempat.***1***