Mukomuko (ANTARA) - Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, akan melakukan penataan kembali data penerima bansos untuk memastikan kelayakan warga miskin yang menerima berbagai jenis bantuan sosial dari Pemerintah Pusat.
Plt Kepala Dinas Sosial Kabupaten Mukomuko M Arpi di Mukomuko, Sabtu, (15/2) mengatakan, terkait dengan penataan terhadap warga miskin tahun 2025, data warga miskin yang ada saat ini, yang masih menerima bantuan mau dilihat kembali.
"Kalau memang dia menerima bantuan sebagai orang yang ekonomi miskin, tetapi kenyataan dia ekonomi mampu, maka perlu kita nilai, kita kurangi, kita keluarkan dari data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS)," katanya.
Dia mengatakan, kalau kegiatan penataan terhadap warga miskin ini sepenuhnya diarahkan ke desa, kemungkinan mereka sungkan untuk mengeluarkan warganya sendiri dari DTKS.
Ia menambahkan, mungkin saja ada keterkaitan atau masih keluarga antara penerima bantuan sosial dengan pihak pemerintah desa, termasuk kepentingan politik sebagai tim pemenangannya.
Untuk itu, katanya, terkait dengan kegiatan penataan terhadap warga miskin ini, perlu dinas yang melakukannya, walaupun desa mengusulkan, kalau dinas bisa menilai sendiri.
Dia menyebutkan, program bantuan sosial dari pemerintah itu meliputi program keluarga harapan (PKH), bantuan pangan non tunai (BPNT), dan bantuan sembako.
Ia mengatakan, setiap bulan penataan terhadap warga miskin ini harus dilakukan oleh pendamping program bantuan ini, apakah ada yang masih dan tidak layak lagi menerima bantuan sosial.
"Ini semua bertujuan supaya ada daftar tunggu di DTKS. Yang tidak layak lagi dikeluarkan dan warga miskin tetapi belum menerima bantuan dimasukkan dalam data ini," ujarnya.
Selain itu, katanya, instansinya melakukan ini karena ada target graduasi atau pengurangan jumlah penerima bantuan sosial baik secara mandiri atau dikeluarkan karena ekonomi tergolong mampu.
Sementara itu, sekitar 5.000 KPM di daerah ini, atau berkurang dibandingkan sebelumnya tetapi jumlah pengurangannya tidak signifikan dan tidak terlalu tajam.