Jakarta (ANTARA) - Aktris Dhini Aminarti memilih berdiam diri di rumah bila tak ada kebutuhan mendesak di tengah masa adaptasi kebiasaan baru akibat pandemi virus corona.
Kendati orang-orang mulai kembali beraktivitas sambil menerapkan protokol kesehatan, aktris 37 tahun ini mengaku jarang keluar rumah, bahkan untuk urusan belanja.
Dia lebih memilih berbelanja secara daring sehingga bisa tetap menjaga jarak dengan orang lain, menekan risiko infeksi COVID-19.
"Belanja saja masih online, aku enggak berani ke supermarket besar, kalau bisa jaga (diri dan jarak) kenapa tidak, daripada kenapa-kenapa," kata Dhini dalam seminar Edukasi "Adaptasi Kebiasaan Baru: Cara Baru Gaya Hidup, Cara Baru Saling Jaga", Rabu.
Saat keluar rumah, dia masih merasa nyaman bepergian bersama sang suami, aktor Dimas Seto, ketimbang pergi sendirian. Bersama Dimas, Dhini tak merasa terlalu was was ketika menginjakkan kaki keluar dari rumah.
Dhini punya "perlengkapan perang" khusus yang selalu dia bawa saat bepergian di tengah wabah virus corona. Selain mengenakan masker, dia senantiasa membawa masker cadangan yang jumlahnya disesuaikan dengan durasi bepergian.
"Per empat jam aku selalu ganti masker baru," tutur dia.
Sebetulnya, Dhini sejak dulu memang pencinta kebersihan. Dia sudah rajin membawa benda-benda wajib selama adaptasi kebiasaan baru seperti hand sanitizer hingga tisu basah jauh sebelum pandemi terjadi.
"Aku lumayan higienis, sabun, tisu basah selalu bawa, perlengkapan makan selalu bawa sendiri buat jaga-jaga," katanya.
Gaya hidupnya berubah drastis semenjak virus corona mewabah. Ia menuturkan, sejak awal pandemi hingga Idul Fitri tak pernah keluar rumah sama sekali demi keamanan.
Dia mulai kembali beraktivitas di luar rumah setelah Lebaran, frekuensinya pun dibatasi, tidak setiap hari.
Dhini memastikan untuk selalu mengikuti aturan dengan memakai masker walau terasa kurang nyaman saat bernapas.
"Aku kalau pakai masker enggak kuat karena sesak napasnya, tapi karena aturannya begitu, demi keamanan semua harus dijalani," tutur dia.
"Tiap habis keluar rumah, aku selalu mandi."
Dia merasa punya tanggung jawab lebih sebagai salah satu figur publik yang perilakunya dilihat oleh banyak orang, bahkan bisa jadi ditiru.