Rejang Lebong, Bengkulu (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu akan melakukan lelang lima jabatan eselon II di daerah itu yang selama ini masih dipegang oleh pelaksana tugas atau Plt.
"Untuk lelang JPT (jabatan tinggi pratama) Insya Allah dalam waktu dekat akan kita laksanakan," kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rejang Lebong Yusran Fauzi usai melakukan mutasi dan pelantikan 102 orang pejabat eselon II, III dan IV di Kabupaten Rejang Lebong, Kamis.
Dia menjelaskan, jabatan kepala dinas dan badan yang saat ini dijabat oleh pelaksana tugas (Plt) diantaranya kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH), kemudian dinas kesehatan, badan pengelolaan keuangan daerah (BPKD), selanjutnya dinas sosial dan DP3APPKB.
Jabatan eselon II tersebut, kata dia, dipegang oleh Plt sehingga organisasi perangkat daerah atau OPD masing-masing masih bisa menjalankan tugas dan fungsinya sambil menunggu pengisian jabatan melalui lelang JPT.
"Lelang JPT yang akan kita laksanakan ini untuk menempatkan pejabat eselon II sesuai dengan kriterianya melalui uji kompetensi, setelah lelang JPT ini akan dilakukan mutasi jabatan selanjutnya," terangnya.
Sementara itu mutasi 102 orang pejabat eselon II, III dan IV yang dilaksanakan pemerintah daerah setempat menurut dia, dilakukan setelah dilakukan evaluasi kinerja oleh Bupati Rejang Lebong sehingga dilakukan rotasi dan juga penurunan jabatan diantaranya dari jabatan sekretaris menjadi pengawas sekolah, kemudian camat menjadi lurah dan lainnya.
"Ini dilakukan menindaklanjuti hasil dari uji kompetensi yang dilaksanakan beberapa waktu lalu sehingga ada beberapa eselon II, termasuk evaluasi kinerja beberapa pejabat eselon III dan IV," jelas dia.
Pemkab Rejang Lebong segera lelang lima jabatan eselon II
Kamis, 16 Februari 2023 19:33 WIB 1256