Kota Bengkulu (ANTARA) - Penjabat Wali Kota Bengkulu Arif Gunadi mengajak semua pihak seperti Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) dan partai politik serta unsur terkait pemilu untuk menyukseskan Pemilu 2024.
"Pemilu ini harus kita jalankan dengan sejuk dan damai, jangan ada kegaduhan, karena semuanya ingin Pemilu 2024 ini berjalan dengan sukses, tentunya dengan kolaborasi semua pihak pasti bisa terwujud," kata dia di Kota Merah Putih Bengkulu, Senin.
Ia menyebutkan, pemilu damai dapat terwujud dengan komitmen bersama.
Oleh karena itu, ia berharap semua pihak untuk bersama-sama menjadikan Pemilu 2024 agar berjalan aman, damai dan lancar sehingga menghasilkan pemimpin yang diharapkan.
Oleh karena itu, ia berharap semua pihak untuk bersama-sama menjadikan Pemilu 2024 agar berjalan aman, damai dan lancar sehingga menghasilkan pemimpin yang diharapkan.
Sementara itu, Ketua KPU Kota Bengkulu Rayendra Pirasad memastikan jika tahapan pemilu terus berproses dan pada 28 November 2023 telah masuk masa kampanye.
Oleh karena itu, dirinya berharap agar para peserta Pemilu 2024 dapat mengikuti semua proses kampanye dengan mematuhi semua aturan yang berlaku.
Hal tersebut dilakukan agar pada Pemilu 2024 berjalan dengan baik, damai dan sejuk tanpa adanya aksi anarkis dan sebagainya.
"Tadi kita diundang pemerintah Kota Bengkulu terkait pelaksana Pemilu 2024, semoga kolaborasi semua pihak ini nantinya benar-benar bisa menghasilkan pemilu aman, sejuk dan berhasil," katanya.
Pada Pemilu 2024, KPU Kota Bengkulu telah menetapkan daftar calon tetap (DCT) anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) di wilayah tersebut sebanyak 495 calon legislatif.
Update Berita Antara Bengkulu Lainnya di Google News
Pada Pemilu 2024, KPU Kota Bengkulu telah menetapkan daftar calon tetap (DCT) anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) di wilayah tersebut sebanyak 495 calon legislatif.
Update Berita Antara Bengkulu Lainnya di Google News